TribrataNews PMJ — Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat bekerjasama dengan Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) dan Satuan Brimob Polda Metro Jaya mendirikan posko Kampung Tangguh Jaya di Kampung Ambon, Komplek Permata, Cengkareng, Jakarta Barat untuk membebaskan kawasan itu dari narkoba dan bebas dari wabah COVID-19.
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona mengungkap, Kampung Tangguh Jaya di Kampung Ambon dibangun untuk memberantas peredaran narkotika serta penyebaran Covid-19 di sana. “Yang mau dibuat di sana bukan hanya kampung tangguh bebas dari narkoba, tapi juga kampung tangguh bebas Covid-19, jadi akan banyak program yang dilaksanakan di sana,” kata AKBP Ronaldo, Kamis (27/05/2021).
Menurut AKBP Ronaldo, sebanyak sepuluh personel ditempatkan di posko tersebut. Personel gabungan dari Polres dan Polda ini akan berpatroli dan bersiaga di posko selama 1×24 jam setiap hari.
“Kami juga bukan hanya berpatroli saja, tetapi juga melakukan penindakan terhadap warga yang kita curigai, kita akan periksa, jika ditemui ada narkoba maka akan langsung kita proses,” ujarnya.
Untuk saat ini personel gabungan sedang merangkul masyarakat dalam rangka meningkatkan partisipasi untuk lebih sadar dan peduli terhadap lingkungan serta menghindarkan dari hal-hal yang negatif.
Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Barat menggerebek Kampung Ambon, Cengkareng Jakarta Barat pada Sabtu (22/05/2021). Dalam penggerebekan tersebut sebanyak 49 orang diamankan. Tujuh di antaranya dijadikan tersangka. Dari tujuh orang yang dijadikan tersangka, dua di antaranya merupakan bandar. Mereka adalah sepasang suami istri berinisial FPR dan GNS.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus, penggerebekan dilakukan seiring dengan adanya perintah Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadli Imran untuk segera membersihkan Kampung Ambon dari peredaran narkoba. Untuk mewujudkan cita-cita tersebut, Kata Kabid Humas, polisi akan menjadikan Kampung Ambon sebagai Kampung Tangguh. “Mulai hari ini Kampung Ambon akan kita jadikan Kampung Tangguh, tangguh dari Covid-19, Kampung Tangguh dari harkamtibmas, Kampung Tangguh bebas narkoba, zero narkoba di sana,” ungkap Kabid Humas.